Jumat, 30 Desember 2011

Cerita Galau

JATUH CINTA...
Siapa siih orang yang gak senang kalu lagi jatuh cinta?? Kayaknya gak ada laah..
Kayak kata tante Titiek Puspa lewat lagunya yang berjudul Jatuh Cinta, "jatuh cinta berjuta rasanya berjuta indahnya"..
TAPI.....
kalu kita jatuh cinta sama cewek/cowok yang sudah punya pacar gimana?? yaaa sama kayak kata tante titiek puspa tadi, "jatuh cinta berjuta rasanya", tapi TIDAK "berjuta indahnya"...
Kenapa tidak berjuta indahnya?? yaa enggak laah... kalu tuh cewek/cowok dah ada pacarnya, apalagi yang indah.. yang ada cuma tinggal GALAU nya doang.. haha
Yang sabar yaa buat yang ngalaminya... haha
Kalu diibaratkan dengan lagu tuh, kyk lagunya D'Masiv - Luka ku .. Rasanya itu, beeuuuuuuhh.....


Namun, apapun yang terjadi.. kita tetap harus mensyukurinya. Karena itu merupakan salah satu karunia yang masih kita dapatkan dari Yang Maha Kuasa..

Dan satu hal yang WAJIB diingat, bahwa cewek/cowok GAK MEREKA DOANG KOK.. masih banyak yang lainn..

Titiek Puspa - Jatuh Cinta

Jatuh cinta berjuta rasanya
Biar siang biar malam terbayang wajahnya
Jatuh cinta berjuta indahnya
Biar hitam biar putih manislah nampaknya
Dia jauh aku cemas tapi hati rindu
Dia dekat aku senang tapi salah tingkah
Dia aktif aku pura-pura jual mahal
Dia diam aku cari perhatian oh repotnya
Jatuh cinta berjuta indahnya
Dipandang dibelai amboi rasanya
Jatuh cinta berjuta nikmatnya
Menangis tertawa karena jatuh cinta
Oh asyiknya
 
 
aseknya yang sedang jatuh cinta....
buat ngiri aja...

Senin, 26 Desember 2011

Aceh ku Sayang

26 Desember 2004.. Orang Indonesia mana yang tidak ingat dengan tanggal itu (kecuali yang baru lahir ya)...
7 tahun yang lalu, gempa bumi bawah laut 9,1 SR mengguncang Samudera Hindia di lepas pantai Sumatera Utara, Indonesia. Dampak gempa itu begitu kuat sampai 1.200 kilometer dari pusat gempa, hingga mencapai Alaska..
Gempa dahsyat itu memicu tsunami mematikan. Tsunami menyapu sejumlah pantai di Samudera Hindia hingga ketinggian 30 meter. Lebih dari 230.000 orang tewas dan jutaan lainnya kehilangan tempat tinggal.

Berikut ini sedikit gambar kondisi Aceh pasca Tsunami










memprihatinkan sekaligus takjub akan kekuasaan yang dimiliki oleh Sang Pencipta kita

PLTD apung, yang memiliki ukuran sungguh luar biasa dapat berada ditengah perkampungan penduduk di kawasan sekitar Punge Blang Cut, Banda Aceh.
Kapal Nelayan warga Lam Pulo yang "nyangkut" ke atap rumah warga.


Salah satu keajaiban pasca terjadiny tsunami, Mesjid Baiturrahman Ulee Lheue, Aceh Besar.. Tetap kokoh berdiri setelah diterjang oleh tsunami.







kini, pasca 7 tahun Tsunami Aceh.. 

Telah dibagunlah Museum Tsunami Aceh, yang akan mengingatkan kita akan Tsunami yang dahsyat yang telah meluluhlantakkan kota Serambi Mekkah tersayang.





Semoga kejadian ini membuat kita semakin menigkatkan iman kita dan membuka mata kita, bahwa tak ada yang tak mungkin untuk dilakukan oleh Tuhan kita..
Dan semoga, tak kan ada lagi kejadian yang menimpa bumi pertiwi yang kita cinta ini...

Sabtu, 24 Desember 2011

Manusia Dengan Kelainan Mata

1. Haise  : Wanita dengan mata sinar-X
Heise dari California, AS telah memiliki mata yang luar biasa dengan kemampuan ilahi saat lahir. Dia bisa melihat melalui tubuh semua orang dan melihat bagian-bagian dan organ dalam tubuh sebagai mesin X-ray. Para ahli medis merasa sangat penasaran tentang kemampuan Heise, namun tidak ada cara untuk menjelaskan fenomena aneh. Mereka hanya bisa menduga bahwa Heise memiliki khusus "quani sinestesia".





2. Laura Castro : Seorang remaja dengan mata putih aneh
Laura Castro di Miami, Florida, Amerika Serikat adalah seorang remaja yang cantik. Dia memiliki mata putih aneh, para ahli dan dokter tidak bisa menjelaskan. Selain itu, mata Laura bisa melihat melalui batu padat dan logam. Dia lahir normal, tetapi mata putih murni berkembang pada usia 10 thn. Dokter mata dan ahli lainnya telah melakukan banyak penelitian tentang mata putihnya, tapi tidak ada yang dapat menjelaskan apa yang menyebabkan kondisi langka itu



3. Nang Youhui : Anak laki-laki Cina dapat melihat dalam gelap
Nong Youhui dari Dahua di Cina selatan dilaporkan dapat melihat dalam gelap dengan biru terang matanya dan melihat dengan jelas karena kebanyakan orang di siang hari. Dokter yang telah mempelajari penglihatan menakjubkan Nong Youhui mengatakan bahwa Nong dilahirkan dengan kondisi yang dikenal sebagai luekodermia. Oleh karena itu, matanya sangat sensitif terhadap cahaya tinggi dan memiliki pigmen kurang protektif.



4. Claudio Pinto : Mampu mengeluarkan sebagian matanya
Claudio Pinto mampu mengeluarkan kedua bola matanya samapai 4 cm dari rongga mata. Mr Pinto telah mengalami berbagai tes, dan semua dokter terkejut, mereka mengatakan ini adalah kasus hanya mereka yang pernah melihat atau mendengar. Banyak orang percaya bahwa Pinto memiliki mata aneh, tapi dia sangat bangga dan berpikir itu adalah hadiah dari Tuhan. Berkat keajaiban ini, ia dapat menghasilkan uang dengan mudah dengan pertunjukan di tempat-tempat keramaian.Semoga menambah wawasan kita semua





5. Veronica: Gadis yang tidak bisa lagi menutup matanya
Tragis Veronica dapat dianggap sebagai korban terakhir dari bencana nuklir Chernobyl. Bencana ini membuat kesedihan bagi keluarga dan teman-temannya. Dokter mengatakan dia punya kanker langka dan jika tidak dioperasikan, dia akhirnya akan mati. Veronica sakit permanen karena dia tidak dapat lagi memejamkan mata, matanya selalu kering dan bengkak.

Madu, Jadi Obat Mata ??

Obat mata untuk memperbaiki dan mengobati kondisi mata, terutama berbahan dasar herbal banyak sekali macamnya. Ada obat untuk mata dengan menggunakan tanaman herbal melati, daun sirih, dan lain sebagainya. Tanaman herbal tersebut digunakan sebagai obat herbal untuk mata yang ringan-ringan sifatnya, seperti mata iritasi karena debu.

Namun tahukah anda bahwa madu pun bisa digunakan 
obat untuk mata. Lho! bahkan untuk terapi pada penyakit mata yang agak berat seperti peradangan pada kornea mataDr. Emara M.H, Kepala jurusan Kedokteran Mata di Al-Mansura University, pada tahun 1981, telah berhasil membuktikan keampuhan madu untuk mengobati peradangan pada kornea mata, kebutaan pada kornea mata yang disebabkan oleh virus herpes, serta peradangan dan dehidrasi pada konjungtiva (selaput pada kelopak mata).

Syarat utama yang wajib diperhatikan adalah bahwa madu yang digunakan adalah madu pilihan yang telah disterilkan. Contohnya pada madu propolis. Penggunaanya adalah dengan cara diteteskan 1-2 tetes madu. Terapi ini biasanya akan menyebabkan mata menjadi perih untuk beberapa saat dengan disertai keluarnya air mata. Setelah ditetesin madu mata kondisi mata umumnya akan membaik 85% dan penglihatan menjadi lebih terang

Tips Seputar Mata

Mata adalah salah satu organ penting bagi kita, untuk itu sudah jadi kewajiban kita untuk selalu menjaga dan merawat indra penglihatan ini, Namun kadangkala karena kesibukan kita atau karena hal hal lain seringkali mata mengalami gangguan.
Berikut beberapa gangguan pada mata dan cara mengatasinya yaitu :

1.    Jika terjadi warna hitam pada lingkar mata, anda dapat mengatasinya dengan cara rajin rajinlah menggunakan masker khusus untuk mata, baik yang berbentuk gel maupun yang krim. Sebaiknya gunakan masker yang menyejukkan, yaitu masker yang mengandung ekstrak hazelnut dan bunga rampai.


2.    Jika terjadi mata bengkak, anda dapat menutupi mata bengkak ini dengan penggunaan make up dua warna sekaligus. Warna yang satu disesuaikan dengan warna kulit, lalu warna yang kedua gunakan warna yang setingkat lebih gelap dari warna yang pertama.

3.    Jika terjadi kantung mata, anda dapat menyamarkan kantung mata ini dengan menggunakan alat penyamar noda yang warnanya setingkat lebih terang dari warna kulit agar bayangan yang ditimbulkan lebih menonjol daripada kantung mata.

7 Keajaiban Air Mata

Siapa bilang menangis tak ada gunanya? Kelamaan menangis memang bisa bikin mata merah dan bengkak. Tapi jangan salah, menangis dan mengeluarkan air mata ternyata bisa jadi obat ajaib yang berguna bagi kesehatan tubuh dan pikiran. Apa saja?

Dikutip dari Beliefnet, ini dia 7 keajaiban yang bisa Anda dapatkan setelah menangis dan berair mata.

1. Membantu penglihatan
Air mata ternyata membantu penglihatan seseorang, jadi bukan hanya mata itu sendiri. Cairan yang keluar dari mata dapat mencegah dehidrasi pada membran mata yang bisa membuat penglihatan menjadi kabur.

2. Membunuh bakteri
Tak perlu obat tetes mata, cukup air mata yang berfungsi sebagai antibakteri alami. Di dalam air mata terkandung cairan yang disebut dengan lisozom yang dapat membunuh sekitar 90-95 persen bakteri-bakteri yang tertinggal dari keyboard komputer, pegangan tangga, bersin dan tempat-tempat yang mengandung bakteri, hanya dalam 5 menit.

3. Meningkatkan mood
Seseorang yang menangis bisa menurunkan level depresi karena dengan menangis, mood seseorang akan terangkat kembali. Air mata yang dihasilkan dari tipe menangis karena emosi mengandung 24 persen protein albumin yang berguna dalam meregulasi sistem metabolisme tubuh dibanding air mata yang dihasilkan dari iritasi mata.

4. Mengeluarkan racun
Seorang ahli biokimia, William Frey telah melakukan beberapa studi tentang air mata dan menemukan bahwa air mata yang keluar dari hasil menangis karena emosional ternyata mengandung racun.

Tapi jangan salah, keluarnya air mata yang beracun itu menandakan bahwa ia membawa racun dari dalam tubuh dan mengeluarkannya lewat mata.

5. Mengurangi stres
Bagaimana menangis bisa mengurangi stres? Air mata ternyata juga mengeluarkan hormon stres yang terdapat dalam tubuh yaitu endorphin leucine-enkaphalin dan prolactin.

Selain menurunkan level stres, air mata juga membantu melawan penyakit-penyakit yang disebabkan oleh stres seperti tekanan darah tinggi.

6. Membangun komunitas
Selain baik untuk kesehatan fisik, menangis juga bisa membantu seseorang membangun sebuah komunitas. Biasanya seseorang menangis setelah menceritakan masalahnya di depan teman-temannya atau seseorang yang bisa memberikan dukungan, dan hal ini bisa meningkatkan kemampuan berkomunikasi dan juga bersosialisasi.

7. Melegakan perasaan
Semua orang rasanya merasa demikian. Meskipun Anda didera berbagai macam masalah dan cobaan, namun setelah menangis biasanya akan muncul perasaan lega.

Setelah menangis, sistem limbik, otak dan jantung akan menjadi lancar, dan hal itu membuat seseorang merasa lebih baik dan lega. Keluarkanlah masalah di pikiranmu lewat menangis, jangan dipendam karena Anda bisa menangis meledak-ledak.
Semoga menambah wawasan kita semua

All About Mata



Mata merupakan salah satu indra yang paling kita syukuri.. karena tanpa mata, kita tidak dapat  menikmati keindahan dunia ini..
sesaat lagi, saya akan mencoba untuk memposting beberapa fakta tentang mata..mudah-mudahan berguna dan bermanfaat untuk kita semua..

Kamis, 22 Desember 2011

twitter ku


Selamat Hari Ibu

Selamat hari ibu..
Mungkin cuma itu yg bisa ku katakan sekarang, tanpa bisa melakukan lebih banyak.
Terima kasih ibu karena telah mendidik dan membesarkan ku sampai saat ini, tak  ada yang bisa ku lakukan untuk membalas semuanya..
Terima kasih ibu karena telah merawat dan menjaga ku saat ku sakit tanpa memperdulikan kesehatan mu sendiri, lagi-lagi tak ada yang bisa ku lakukan tuk membalasnya..

Hanya ucapan "Terima kasih" yang paling mungkin ku ucapkan dan ku lakukan untuk mu..

Love you my mom....